Nah pada artikel kali ini Wisatainfo.com ingin memberikan rekomendasi salah satu tempat nongkrong di Jogja yang wajib kalian kunjungi. Tempat ini bernama GURU GIRI Stay Piyungan, sebuah tempat nongkrong istimewa yang cocok buat qualty time bersama teman, kerabat dan pasangan.
GURU GIRI Stay Piyungan Jogja Harga Kamar, Harga Menu dan Lokasi |
GURU GIRI Stay hadir menawarkan sebuah penginapan dan warung yang mengusung konsep unik pertama di Jogja. Tempatnya cukup luas, nyaman dan fasilitasnya juga sudah terbilang memadai.
Daya Tarik GURU GIRI Stay Piyungan Jogja
Daya tarik utama dari GURU GIRI Piyungan yakni tempatnya menyajikan pesona alam yang menawan. Tempat ini dibangun didaerah pedesaan yang dikelilingi pepohonan hijau yang begitu rindang.
Suasana yang begitu menyejukan dan masih sangat asri khas pedesaan akan begitu terasa membuat siapapun betah berlama-lama. Guru Giri Stay Piyungan Bantul memang sangat rekomended buat spot bersantai bersama diakhir pekan.
Selain pesona alam yang menawan, GURU GIRI Stay Bantul Jogja dibangun dengan desain yang minimalis untuk cafe maupun kamarnya. Untuk cafenya terdapat area outdoor yang disediakan banyak tempat duduk dan meja minimalis yang ditemani sejukanya suasana alam. Untuk Penginapan di GURU GIRI Stay Piyungan terdapat kamar cabin yang didesain unik dengan harga yang terjangkau.
GURU GIRI Stay Piyungan Jogja |
Untuk Menu di GURU GIRI Jogja terbilang cukup komplit dan harganya juga terjangkau bagi semua kalangan. Tersedia beragam menu seperti aneka makanan berat, aneka cemilan, dessert hingga aneka minuman. Harganya mulai Rp 12.000 hingga Rp 37.000 saja.
Fasilitas Lengkap
Berikut fasilitas lengkap di GURU GIRI Stay Piyungan Yogyakarta :
- Area Parkir
- Toilet
- Mushola
- Akses Wifi
- Resto / Warung
- Penginapan Cabin
- Grill BBQ
- Stop Kontak
- Fasilitas Protokol Kesehatan
- dan lainnya
Mengingat masih dalam pandemi, pengunjung diwajibkan untuk mematuhi protokol kesehatan ketika mengunjungi GURU GIRI Stay Bantul Yogyakarta.
Harga Kamar / Harga Penginapan GURU GIRI Stay Piyungan
Berikut Harga Penginapan di GURU GIRI Stay Piyungan Jogja :
- Harga Penginapan Cabin Guru Giri Stay Rp 899.000,- / kamar / malam
Harga diatas tentu dapat berubah sewaktu waktu, untuk informasi terupdate Anda dapat cek melalui Tiket.com dan bisa booking sekaligus.
Daftar Menu GURU GIRI Piyungan Jogja
Menu di GURU GIRI Stay Piyungan Jogja |
Berikut Menu dan Harganya di GURU GIRI Stay Jogja :
MAINS
- Bistik Ball Patty 37K
- North Tombur Fish 35K
- Red Chicken Satay 35K
- Wings Penne Rigate 33K
- Fish Rempah Matah 33K
- Chicken Jae 30K
SNACKS
- Gurugiri Fried Snack 28K
- Pineapple Chicken 25K
- Club Potatoes 23K
DESSERTS
- Banana Caramel 18K
- Kuih Lopes 18K
AUTHENTIC COFFEE
- Cappucino 25K
- Mochaccino 25K
- Affogato 23K
- Americano 20K
- Espresso 18K
- Toraja Sulawesi 23K
- Bali Kintamani 23K
- Aceh Gayo 23K
- FLAVOUR TEA
- English Breakfast 23K
- Chamomile 23K
- Earl Grey 23K
BEVERAGES
- Pinacolada 27K
- Loco Mojito 27K
- Classic Mojito 25K
- Blue Shore 25K
- Coffee Lemonade 25K
- Yakuza 23K
- Lychee Tea 23K
- Fruity to Tea 20K
- Childish Chocolates 20K
- Nona Manis Coffee 18K
- Gurufiri Black Tea 18K
- Mineral Water 12K
Itulah daftar menu di Guru Giri Jogja yang bisa kalian pesan.
Lokasi GURU GIRI Stay Piyungan
Alamat Guru Giri Piyungan berada di daerah Bangkil, Srimulyo, Kec. Piyungan, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55792. Untuk aksesnya cukup mudah, karena lokasinya tak jauh dari pusat kota Yogyakarta. Hanya berjarak sekitar 14,1 km dan membutuhkan waktu perjalanan kurang lebih sekitar 34 menit saja.
Jam Operasional
Mengenai Jam Operasional / Jam Buka, Guru Giri Mountain Cabin dibuka mulai pukul 11.00 hingga 19.00 WIB pada setiap harinya. Sedangkan untuk Check-in & Check-out mulai 15.00 hingga 21.00 & 13.00 WIB.
GURU GIRI Stay Bantul Yogyakarta |
@riderkulineran
Demikian informasi terkait GURU GIRI Stay Piyungan, Rekomendasi Hidden Gem di Jogja Terbaru yang wajib kalian kunjungi. Semoga bermanfaat. Terima kasih...