Wisata Magelang Dusun Butuh ini kini tengah naik daun, tempat ini mendapat julukan sebagai Nepal Van Java karena memiliki keindahan berupa rumah penduduk yang seolah bertumpuk di lereng gunung, seperti di Negara Nepal. Jika Dusun Butuh berada di lereng Gunung Sumbing, sementara Negara Nepal memiliki Gunung Everest. Belakangan ini banyak wisatawan yang datang ke Dusun Butuh karena penasaran dengan nuansa Nepal van Javanya Magelang.
Sekilas Tentang Dusun Butuh Nepal Van Java Magelang
Dusun Butuh Kaliangkrik merupakan salah satu objek wisata baru di Magelang yang kian populer dikalangan para traveler. Tempat ini sedang viral berkat tersebarnya foto foto keren di berbagai media sosial. Dusun ini berada di Kaki Gunung Sumbing yang tentunya memiliki suasana sejuk dan jika cuaca cerah, Anda akan ditemani dengan kabut.
Desa Butuh Nepal Van Java merupakan dusun tertinggi di Kabupaten Magelang Jawa Tengah. Ketinggian Dusun Butuh mencapaui 1620 Mdpl, yakni lebih tinggi dari Gunung Andong. Di kaki Gunung Sumbing Jawa Tengah sendiri terbagi menjadi tiga daerah yakni Magelang, Wonosobo dan Temanggung. Uniknya di tengah dusun, terdapat sungai mengalir membelah dusun.
Pesona Dusun Butuh Nepal Van Java Kaliangkrik Magelang
Dusun Butuh Nepal Van Java Kaliangkrik Magelang |
Sebagai Nepal Van Javanya Magelang
Mengapa tempat ini dijuluki sebagai Nepal Van Java, karena rumah rumah penduduk di Dusun Butuh seolah-olah bertumpuk di lereng gunung, maka wisatawan akan merasakan suasana berada di Gunung Everest Negara Nepal.
Berkat foto-foto keren dusun butuh yang terkenal dengan pemandangannya bak nepal diunggah di media sosial, dan sampai saat ini masih viral. Tak heran jika Dusun Butuh Kaliangkrik pun kerap disebut sebagai Nepal-nya Kabupaten Magelang.
Memiliki Pemandangan Gunung Sumbing
Menginat lokasi Dusun Butuh Nepal Van Java berada di lereng Gunung Sumbing tentunya memiliki keindahan ynag begitu menawan memanjakan mata. Disamping itu hawa dingin khas lereng Gunung Sumbing akan langsung menyambut wisatawan yang datang. Terlebihnya kabut juga turun meski disiang hari.
Sebagai Basecamp Sumbing Via Kaliangkrik Dusun Butuh
Namche Bazaar di Nepal menjadi salah satu spot favorit di jalur pendakian Everest, namun Dusun Butuh Kaliangkrik juga menjadi spot menarik bagi para pendaki ke Gunung Sumbing. Rute basecamp ini juga dikatakan langsung mengarah ke Puncak Sejati.
Suasana disana masih asri, ditambah segar udara lereng Gunung Sumbing membuat pendaki memilih jalur melalui desa tersebut. Walaupun menanjak, jalurnya dikatakan masih cukup nyaman untuk dilalui.
Tiket Masuk Nepal Van Java Dusun Butuh Magelang
Mengingat lokasi Wisata Nepal Van Java adalah wilayah penduduk, jadi disana warga Dusun Butuh di Magelang mamasang Tiket Masuk Rp 2000 setiap wisatawan yang datang. Tarif tiket di Nepal Van Java tersebut digunakan untuk kebersihan lingkungan saja selebihnya menjadi kas dusun. Selain itu, wisatawan juga akan dikenakan tarif Pakir kendaraan sebesar Rp 5000 untuk roda empat dan Rp 2000 untuk roda dua.
Lokasi Dusun Butuh Nepal Van Java Magelang
Alamat Nepal Van Java berada di Dusun, Butuh, Temanggung, Kaliangkrik, Magelang, Jawa Tengah 56153.Untuk akses menuju ke Dusun Butuh ini cukup mudah untuk dijangkau, hanya membutuhkan waktu sekitar 30-45 menit dari pusat Kota Magelang. Jika Anda menggunakan kendaraan roda dua perjalanan kesana akan lebih cepat.
Rute Dusun Butuh Nepal Van Java Kaliangkrik
Nah mengenai Rute ke Nepal Van Java Magelang bisa ditempuh dari pusat Jogja dan pusat Semarang. Jika Anda dari Yogyakarta, bisa langsung mengarah ke Kota Magelang. Jika Anda telah sampai di Kota Magelang, lanjutkan perjalanan Anda menuju Pasar Kaliangkrik yang jaraknya 12 kilometer. Dari Pasar Kaliangkrik, arahkan kendaraanmu ke Sekolah Dasar Negeri Desa Temanggung, sekitar 2 kilometer jaraknya. Kemudian ambil jalan ke kanan naik 6 kilometer arah ke basecamp Sumbing via Dusun Butuh Kaliangkrik atau Nepal van Java
Sementara jika Anda datang dari arah Semarang, arahkan kendaraanmu ke Magelang. Sebenarnya sama jika Anda telah sampai di Magelang rute nya sama dengan Yogyakarta-Magelang, nantinya akan diarahkan ke Kota Magelang dan lalu ke Pasar Kaliangkrik.
Galeri Foto Nepal Van Java Magelang
Wisata Magelang Dusun Butuh |
Dusun Butuh Kaliangkrik |
Desa Butuh Nepal Van Java |
Nepal Van Java Butuh Temanggung Magelang Jawa Tengah |
Photo by :
@caionugroz
@dicky_kw
@iinlinna_melmel_
@aronzblackz
Demikian informasi mengenai Tiket Masuk, Lokasi dan Rute Dusun Butuh Nepal Van Java Kaliangkrik Magelang. Semoga bermanfaat dan jangan lupa untuk kunjungi Wisatainfo.com jika Anda ingin mencari tempat wisata di Indonesia. Thank you for visiting :)