Setelah merasakan penatnya dirumah terus karena adanya wabah corona, tidak ada salahnya untuk mendinginkan kepala ke Wisata Curug Cikawah. Dengan keindahan yang dimilikinya, lokasi ini akan sangat cocok dijadikan tempat pelepas penat hingga hunting foto. Namun curug ini cukup sulit untuk ditempuh, karena Lokasi Curug Cikawah ini terbilang terpencil dan butuh perjuangan untuk sampai disana. Anda harus membutuhkan waktu kurang lebih 2.5 jam tracking dari parkir kendaraan untuk sampai lokasi. Keberadaannya yang terletak di kawasan atau kaki Gunung Salak, tentunya membuat benar-benar tersembunyi karena belum banyak yang mengunjunginya.
Obyek Wisata Curug Cikawah Pamijahan Bogor
Curug Cikawah merupakan salah satu obyek wisata yang berada di Ciasmara Bogor Jawa Barat. Curug indah di Bogor ini memang sangat menarik untuk dikunjungi jika kamu pergi liburan bersama keluarga atau teman ke Bogor. Di lokasi wisata curug bogor ini memiliki banyak pesona yang dapat dinikmati wisatawan. Sesampai disana Anda akan disuguhkan pemandangan alam air terjun yang begitu indah seiring dengan hawa segar yang membawa suasana nyaman. Mencari tempat berlibur maka Curug Cikawah bisa menjadi pilihan menarik untuk mengembalikan semangat setelah menjalani hari yang melelahkan.
Obyek Wisata Curug Cikawah Bogor ini memiliki ketinggian mencapai 45 meter dengan kedalaman hampir 2 meter. Asal mula penamaan Cikawah ialah curug ini kelilingi oleh kawah-kawah kecil yang masih aktif. Selain itu air yang jatuh dari curug ini terasa dingin, namun setelah mengalir kebawahnya akan terasa panas karena melintasi kawah. Hal tersebut juga menjadi daya tarik utama bagi wisatawan.
Disamping keindahan curug dengan kawah tersebut, Curug Cikawah Ciasmara ini masih memiliki daya tarik lain. Wisatawan akan menemukan sederet limpahan air yang mengalir pada hamparan bebatuan. Limpahan air tersebut menyerupai air terjun kecil yang bisa digunakan untuk membasuh tangan atau kaki sambil menikmati kesegaran air khas pegunungan Salak. Sejauh mata memandang Air Terjun Cikawah dengan tumpukan bebatuan, kepulan asap belerang, dan barisan hijau pepohona tentu akan mendapatkan pengalaman yang tak terlupakan.
Fasilitas Curug Cikawah Ciasmara Bogor
Fasilitas utama di Curug Cikawah Bogor Jawa Barat ini tak lain adalah pemandangan air terjun tinggi yang begitu indah. Curug di Pamijahan Bogor ini masih memiliki fasilitas umum yang minim, belum tertata sebagai tempat wisata untuk semua orang. Jalan menuju ke Curug Cikawah juga sedikit menguras tenaga. Namun hal ini lah yang membuat Curug Cikawah tetap terasa asri alami. Hanya orang – orang dengan jiwa petualang yang siap menikmati keindahan Curug Cikawah ini.
Namun Anda akan menemukan fasilitas umum disekitaran penduduk. Anda bisa menggunakan fasilitas berupa Area Parkir, Toilet, Mushola dan masih banyak lagi. Mengenai Tiket Masuk Curug Cikawah juga masih tergolong murah, mengingat fasilitasnya yang sangat minim.
Tiket Masuk Curug Cikawah Pamijahan Bogor
Bagi Anda yang tertarik ingin mengunjungi Curug Indah di Bogor ini, tak ada salahnya jika mengetahui informasi Harga Tiket Masuk Curug Cikawah yang berlaku. Untuk memasuki tempat wisata, Anda akan dikenakan Tiket Masuk/HTM Curug Cikawah sebesar Rp 10.000/orang. Mengenai tarif parkir sebesar Rp 5.000.
Lokasi dan Rute Menuju Curug Cikawah Bogor
Alamat Curug Cikawah ini terletak di Ciasmara, Kec. Pamijahan, Bogor, Jawa Barat 16810. Tempat wisata yang terbilang baru di Pamijahan Bogor Jawa Barat ini memang harus membutuhkan niat yang kuat untuk berkunjung. Selain lokasinya yang jauh, dari Pamijahan membutuhkan waktu perjalanan selama 1 jam untuk sampai lokasi curug, juga masih melewati jalan yang kurang baik.
Untuk Rute Menuju Curug Cikawah bisa ditempuh dengan kendaraan pribadi. Pertama arahkan kendaraan anda menuju arah Cibubur- Cileungsi – Citeureup – Sirkuit Sentul – Jl.Raya Bogor – Yasmin/Bubulak – IPB Darmaga – Pertigaan Cibatok – Pertigaan Cemplang – Desa Cibitung – Desa Ciasmara – Air Panas/Curug Cimanglid/Curug Cikawah.
Galeri Foto Curug Cikawah Bogor Jawa Barat
Curug Cikawah Bogor Jawa Barat |
Curug Cikawah Ciasmara Bogor |
Curug Cikawah Pamijahan Bogor |
Tiket Masuk Curug Cikawah Bogor |
Rute Menuju Curug Cikawah |
Foto by :
@bogorkotahijau
@kemana_ih
@fahmimubarok28_
@dr.ade_setiawan
@ace_jalanjalan
@ihsan_ggmu
@begz.bagyo
@apsunandar
Demikian informasi mengenai Tiket Masuk dan Rute ke Lokasi Curug Cikawah Pamijahan Bogor. Semoga bermanfaat dan dapat Anda jadikan referensi sebelum mengunjungi tempat wisata bogor ini. Terima telah berkunjung di Wisatainfo blog tempat wisata terbaru di Indonesia. Happy Traveling ya gaes..