Tiket Masuk Dan Lokasi Wisata Baru King Garden Bandungan Semarang - Semarang memang tempat yang tepat untuk menghabiskan waktu berlibur bersama. Berbagai tempat wisata hits akan mudah ditemukan di Semarang. Ditambah pengelolaan yang baik dan didukung kontur alam yang indah menjadikan kota ini jujugan traveler. Salah satu tempat wisata baru di Semarang iyalah Wisata King Garden. King Garden merupakan sebuah tempat wisata yang menyediakan berbagai spot menarik.
Wisata King Garden Bandungan
King Garden meyajikan pemandangan alam yang sejuk nan indah dipadukan pula dengan spot-spot untuk berfoto yang menarik nan romantis yang akan membuat betah berlama-lama di lokasi wisata ini. Fasilitasnya pun sangat lengkap, bahkan wisatawan dapat menemukan berbagai macam spot hiburan dalam satu wilayah lokasi.
Tak dapat dipungkiri memang jika keindahan tempat wisata baru ini menjadi favorit para pengemar selfie. Banyak destinasi tempat wisata yang menawarkan taman bunga celosia sebagai salah satu spot Instagenic-nya. Namun berbeda dengan King Garden Bandungan ini, selain tempatnya yang sejuk dan nyaman tempat ini juga disebut-sebut sebagai tempat romantis di Jateng karena dengan adanya bunga bunga yang tumbuh dengan indah.
Bukan hanya keindahan alamnya saja yang indah, berbagai bunganya juga yang menjadi magnet di King Garden ini. Di wisata King Garden ini juga tersedia berbagai spot foto keren untuk mengabadikan momen bersama. Dengan Fasilitas yang lengkap, HTM murah dan rute yang mudah menjadi nilai tambah lokasi ini untuk wajib dikunjungi.
Fasilitas King Garden Bandungan
Sesuai dengan namanya, taman/garden ini memiliki fasilitas utama berupa view berbagai bunga warna – warni. Sesampai dilokasi wisatawan dapat menemukan berbagai macam jenis bunga yang mengelilingi lokasi wisata.
Tempat wisata baru bandungan ini sangat cocok bagi pengemar fotografi. Selain alamnya yang sangat menawan, tempat ini juga memiliki spot – spot foto yang sangat instagramable. Spot foto tersebut seperti Spot Merapi Park, Balon Udara, Sangkar Emas Besar, Kapal-kapalan, Ayunan, Taman Bunga, Sign Board, Rumah Joglo, Gazebo, dan masih banyak lagi lainnya.
Tempat wisata ini juga tergolong tempat wisata dengan konsep resto, karena di tempat wisata ini juga menyediakan tempat wisata kuliner bernuansa resto. Setelah lelah bermain dan berswafoto, pastinya perut terasa lapar. Maka pengunjugn dapat mencicipi menu makanan-minuman di restauran King Garden. Ada pun menu disajikan disediakan di Resto King Garden seperti nasi goreng, ayam goreng, ayam geprek dan lain-lain.
Mengenai fasilitas Wisata King Garden tidak perlu dirigukan lagi. Wisata King Garden sangat lengkap akan fasilitas pendukung yang akan membuat wisatawan terasa nayawan berwisata disana. Fasilitas King Garden Bandungan diantaranya : Area parkir luas, tempat ibadah / mushola, toilet umum bahkan cafe modern pun juga ada hingga penginapan / villa semua tersedia disana. Penginapan mulai dari villa kecil hingga villa besar juga tersedia di King Garden. Fasilitas lengkap dengan dengan Harga Tiket Masuk Wisata Baru King Garden yang murah, tentunya akan menambah keceriaan saat berlibur bersama.
Harga Tiket Masuk Wisata Baru King Garden Bandungan Semarang
Bagi wisatawan yang ingin berkunjung alangkah baiknya jika mengetahui Harga Tiket Masuk Wisata Baru King Garden / HTM King Garden Bandungan terbaru berikut ini. Wisatawan hanya akan dikenakan HTM sebesar Rp 10.000,- untuk hari kerja dan Rp 15.000,- untuk hari libur. Sedangkan Tarif Parkir King Garden Rp 5.000,-/Motor dan Rp 10.000,-/Mobil. Harga makanan-minuman di King Garden Resto pun relatif terjangkau mulai dari Rp. 14.000.
Lokasi King Garden Bandungan
Selain harga tiket masuk King Garden yang murah, lokasinya pun memiliki rute yang mudah untuk dijangkau. Wisata King Garden berada di alamat Tlogosari, Banyukuning, Bandungan, Semarang, Central Java 50614.
Rute Wisata King Garden Bandungan
Mengenai rute perjalanan menuju king garden bisa dimulai dari pusat kota Semarang, ada beberapa rute perjalanan yang bisa ditempuh salah satu diantaranya ialah melalui Jl. Kertanegara. Dari Jl. Kertanegara lanjutkanlah perjalananmu menuju Jl. Wisnuwardana dan Jl. Wisnuwardana II. Setelah itu lurus terus menuju Desa Pagersari.
Setelah memasuki Desa Pagersari, kemudian belok kanan ke arah Jl. Jimbaran atau Jl. Lemah Abang Bandungan lurus terus sampai tiba di Jl. Kalimosodo/ Jl. Mayor Soeyoto. Kemudian dari situ belok kanan menuju Jl. Dr. Cipto/ Jl. Tirtomoyo. Lalu belok kiri ke Jl. P. Diponegoro/ Jl. Sukorini, lalu lurus terus menuju Jl. Hadidiningrat sampai tibalah kamu di Jl. Candi Gedong Songo. Lokasi wisata king garden sangat dekat dengan Candi Gedong Songo.
Jam Buka King Garden Bandungan Semarang
Mengenai Jam Buka Wisata King Garden Semarang ini dibuka mulai pukul 08.00 - 19.00 pada setiap harinya.
Gambar Terbaru King Garden Bandungan
Wisata King Garden Bandungan |
Tiket Masuk King Garden Bandungan |
Wisata Baru Di Semarang |
King Garden Jateng |
Spot Selfie Di King Garden |
Demikian artikel WisataInfo tentang Tiket Masuk Dan Lokasi Wisata Baru King Garden Bandungan Semarang, semoga bermanfaat bagi kalian. Untuk memperoleh informasi menarik tentang tempat wisata baru di Indonesia lainnya kunjungi wisatainfo.com. Terima Kasih