Fasilitas, Lokasi, Wahana Dan Harga Tiket Masuk Ampera Waterpark Ciawi - Jika sedang di Tasikmalaya Jawa Barat maka jangan sampai terlewatkan serunya bermain air di Ampera Waterpark. Tempat rekreasi keluarga berupa taman bermain air di Jawa Barat ini sangat menarik untuk dikunjungi. Fasilitas yang lengkap serta wahana permainan seru dan menyenangkan yang banyak tentunya akan membuat betah wisatawan untuk berlama-lama di Ampera Waterpark. Selain itu HTM Ampera Waterpark Tasikmalaya yang terjangkau untuk semua kalangan juga menjadi alasan utama tempat wisata ini selalu ramai pengunjung.
Ampera Waterpark Tasikmalaya kini menjadi tempat wisata favorit bagi warga sekitar hingga wisatawan dari luar kota. Letaknya yang strategis menjadi jujukan para treveler yang jauh dari tempat wisata khususnya waterboom. Ampera Waterpark memiliki suasana yang sangat nyaman dan luas, walau ramai pengunjung, wisatawan masih tetap dengan leluasa bermain air disana. Selain bermain air wisatawan juga akan menemukan panorama alam yang indah. Mengingat keberadaan waterpark ini dilengkapi dengan pepohonan yang rindang serta berada di tengah persawahan dengan hawa yang sejuk.
Selain bermain air hingga berenang di Ampera Waterpark Ciawi ini wisatawan juga bisa melakukan kegiatan lainnya, seperti berswafoto untuk mengabadikan momen liburan bahagia anda bersama keluarga maupun orang terdekat, dan tentunya sangat apik hasil jepretannya. Berbagai fasilitas dan wahana asyik siap menyambut para wisatawan.
Fasilitas Ampera Waterpark Ciawi
Ampera Waterpark resmi dibuka pada tanggal 10 Agustus 2018 lalu. Namun hingga saat ini tetap saja menjadi wisata populer dan diminati banyak wisatawan. Oleh karena itu sebagai salah satu kolam renang populer di Tasikmalaya terus mengembangkan berbagai fasilitas dan wahana. Fasilitas di Ampera Waterpark antara lain :
- Kamar Bilas / Toilet
- Area Parkir Kendaraan
- Gazebo
- Warung Makan
- Kamar Ganti
- Tempat Ibadah
- Persewaan Alat Pelampung
- Taman Bermain
Selain fasilitas, Ampera Waterpark juga menyediakan wahana permainannya yang banyak. Wahana di Ampera Waterpark antara lain :
- Kolam Arus
- Kolam Olympic
- Wahana Playground
- Wahana Edukasi Anak Anak
- Wahana Ember Tumpah
- Bermain di Kolam Berombak
- Berendam Di Kolam Air Hangat
Untuk Kolam Renang di Ampera Waterpark ini terbagi menjadi dua khusus anak-anak dan dewasa. Untuk kolam renang anak-anak memiliki kedalaman sekitar 30cm sampai 80cm, dan kolam renang dewasa memiliki kedalaman 1,8 meter.
Lokasi Ampera Waterpark
Tempat wisata Tasikmalaya Ampera Waterpark ini berada di ciawi. Tepatnya di Jl. Raya Sumedang - Cibeureum No.217, Pamoyanan, Kec. Ciawi, Tasikmalaya, Jawa Barat 46156. Jika dari pusat Kota Tasikmalaya hanya membutuhkan waktu sekitar 1 jam perjalanan atau sekitar 30 km.
Mengenai Jam Buka Ampera Waterpark Tasikmalaya, mulai pukul 08.00 - 18.00 WIB. Namun perlu diingat bahwa khusus hari jumat dibuka mulai pukul 13.00 - 18.00 WIB.
Harga Tiket Masuk Ampera Waterpark
Wisatawan tak perlu khawatir akan HTM Ampera Waterpark. Pengelola hanya menerapkan harga tiket masuk sebesar Rp 20.000 untuk hari biasa dan Rp 30.000 untuk weekend. Harga tersebut belum termasuk tarif parkir dan sewa alat alat pelampung dan lainnya.
Galeri Foto Ampera Waterpark
Ampera Waterpark Ciawi |
Fasilitas Ampera Waterpark |
Kolam Renang Populer Di Jawa Barat |
Harga Tiket Masuk Ampera Waterpark |
Wisata Hits Tasikmalaya |
Demikian informasi tempat wisata Ampera Waterpark Tasikmalaya beserta harga tiket masuknya. Terimakasih telah berkunjung di wisatainfo, situs tentang wisata Indonesia.