Situ Cipanten Kabupaten Majalengka Jawa Barat kini menjadi tempat wisata yang sangat tepat bagi wisatawan yang ingin menenangkan pikiran dan melupakan sejenak penat yang ada. Tempat wisata alam ini merupakan danau yang memiliki luas kurang lebih satu hektar. Disana hawa sejuk nan menenangkan, dan jauh dari kebisingan serta pemandangan indah khas pegunungan akan menjadi obat lelah para pengunjung.
Disamping itu fasilitas dan wahana lengkap tentu akan menambah betah untuk berlama – lama di tempat wisata alam Majalengka ini. Rute menuju lokasi Situ Cipanten juga mudah untuk ditemukan. Serta yang paling menarik, Harga Tiket Masuk Situ Cipanten Majalengka ini juga terbilang cukup murah, terjangkau bagi semua kalangan. Mari simak review lengkap mengenai Obyek Wisata Situ Cipanten di Majalengka.
Obyek Wisata Situ Cipanten Majalengka Jawa Barat
Situ Cipanten merupakan salah satu tempat wisata yang berada di Majalengaka Jawa Barat dengan menyuguhkan panorama alam yang menawan. Tempat wisata ini memang terkenal dengan keindahannya dan sangat alami dengan udara segar khas hutan, hal inilah yang menjadi salah satu daya tarik Situ Cipanten bagi wisatawan. Danau di Majalengka ini sebenarnya bukan destinasi wisata baru, karena sudah sejak tahun 1970-an dibuka untuk umum sebagai tempat rekreasi di Majalengka.
Memang Situ Cipanten dulunya sepi akan pengunjung, karena kurang pengelolaan yang baik sehingga terkesan cukup angker. Nah, akhir akhir ini Situ Cipanten memang sedang naik daun, berkat foto-foto ciamik yang tersebar di media sosial. Kemudian baru-baru inilah Wisata Situ Cipanten jlk memiliki banyak pengunjung. Danau Situ Cipanten memang sangat indah dan berwarna kebiruan, ditambah dengan dengan ikan-ikan.
Air di Situ Cipanten yang membiru dan sangat jenih hingga terlihat dasar danau yang berkedalaman dua meter tersebut, tentu membuat siapa saja tertarik untuk menceburkan dirinya, berenang diantara beningnya air Situ Cipanten. Disamping itu, keindahan yang menawan itulah banyak wisatawan yang mengabadikan momennya dengan berswafoto selfie. Bahkan Situ Cipanten Gunung Kuning Kabupaten Majalengka Jawa Barat kerap digunakan sebagai sesi foto Prewedding.
Spot foto di Situ Cipanten antara lain Jembatan Cinta, Kapal Titanic, Pelampung unik berbentuk Bebek, Gardu Pandang Love dan masih banyak lagi lainnya. Sementara untuk Wahana di Situ Cipanten seperti Sepeda Gantung, Perahu, Ayunan, hingga Outbound.
Fasilitas Situ Cipanten Majalengka
Layaknya tempat wisata populer di Jawa Barat, Situ Cipanten selalu memperhatikan fasilitas untuk para wisatawan. Berikut Fasilitas umum di Situ Cipanten yang dapat Anda nikmati :
- Area Parkir
- Toilet
- Mushola
- Persewaan Tikar
- Persewaan Alat Pelampung
- Gazebo
- Spot Foto
- Wahana Permainan
- Warung Makan
- Penginapan terdekat
- dan lainnya
Harga Tiket Masuk Situ Cipanten Majalengka Terbaru 2020
Mengenai biaya masuk Situ Cipanten wisatawan tak perlu cemas. Walau memiliki fasilitas dan wahana yang lengkap, tempat wisata alam di Majalengka ini masih menerapkan tiket masuk yang murah. Berikut HTM Situ Cipanten yang berlaku :
- HTM : Rp 5.000/orang
- Mengelilingi Danau dengan Perahu : Rp 5.000
- Bebek Goes : Rp 20.000 / 20 menit
- Foto Kapal Titanic : Rp 2.500
- Foto Jembatan Cinta : Rp 2.500
- Wahana Sepeda Gantung : Rp 20.000
- Tarif Parkir : Rp 5.000 - Rp 10.000
Lokasi Situ Cipanten Majalengka
Untuk Alamat Situ. Cipanten terletak di Gn. Kuning, Sindang, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat 45471. Untuk Rute Menuju Situ Cipanten cukup mudah hanya berjarak sekitar 10 km dan membutuhkan waktu perjalanan hanya 19 menit saja.
Jam Buka Situ Cipanten Majalengka
Mengenai Jam Buka Situ Cipanten Majalengka dibuka mulai pukul 08.00 hingga jam 17.15 WIB pada setiap harinya.
Galeri Foto Situ Cipanten Gunung Kuning Majalengka
Situ Cipanten Majalengka |
Situ Cipanten Gunung Kuning Kabupaten Majalengka Jawa Barat |
Harga Tiket Masuk Situ Cipanten |
Lokasi Situ Cipanten |
Wahana di Situ Cipanten Majalengka |
Foto by :
@akbar.ramdhana
@agoy_cenghar
@exploremajalengka
@sylvisilviaa
@hendraphotography
@adetaofik69
@aditia.putra.21
@jabargram
Demikian informasi lengkap terkait Fasilitas, Tiket Masuk, Jam Buka dan Lokasi Situ Cipanten di Majalengka Jawa Barat. Semoga bermanfaat bagi Anda yang ingin mengunjungi tempat wisata hits di Majalengka ini. Jangan lupa untuk pantau terus Wisatainfo blog terupdate tempat wisata di Indonesia. Terima Kasih telah berkunjung.